Padang – Mahasiswa S1 Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang Magang Bersertifika Kampus Merdeka (MBKM) Mandiri di PT. Indonesia Comnet Plus (ICON+) MBKM Mandiri ini berlangsung dari tanggal 15 Februari hingga 31 Mei 2024, yang diikuti oleh 6 orang mahasiswa yaitu Aini Rizkina, Egi Yoni Sandra, Ella Dwipujana Asryani, Iman Hanafi, Apbenk Fathur Rahman dan Azzahra Putri, dibimbing oleh Kaprodi Dr. Yeka Hendriyani, S.Kom., M.Kom
Program MBKM merupakan bagian dari program Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. MBKM ini bertujuan agar mahasiswa memperoleh gambaran nyata tentang seluk beluk perusahaan serta mendapatkan pengalaman kerja.
Pemilihan PT. Indonesia Comnet Plus (ICON+) sebagai sasaran MBKM untuk mengenal dan mempelajari berbagai permasalahan yang lebuh spesifik penggunaan teknilogi di industri Telekomunikasi dan Jaringan, kemudian mencoba mencari solusi berdasarkan ilmu yang telah didapat di bangju kuliah, untuk mendapatkan gamabran yang nyata serta pemahaman yang lebih luas tentang penggunaan teknologi di dalam industri Telekomunikasi dan Jaringan, juga mendapatkan pengalaman tentang teknis kerja di dunia industri telekomunikasi dan jaringan sehingga dapat mengambil gambaran tentang berbagai hal mengenai dunia kerja yang lebih aplikatif. (Informatika FT UNP). (Ika_FT UNP).