FT UNP, Semester Juli–Desember 2024, Universitas Negeri Padang menerima mahasiswa pertukaran mandiri dari perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia. Sebanyak delapan PTN/PTS mengirimkan mahasiswanya untuk belajar di UNP selama satu semester yaitu empat perguruan tinggi di Sumatra yaitu Universitas Muhammadiyah Sumatra Utara, Universitas Lancang Kuning, Universitas PGRI Sumatra Barat dan Universitas Bengkulu. Lalu, dari pulau Jawa, terdapat tiga perguruan tinggi yang mengirimkan mahasiswanya ke UNP yaitu Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Negeri Semarang dan Universitas Slamet Riyadi, Surakarta. Dari pulau Sulawesi, Universitas Negeri Manado juga turut serta dalam pertukaran mahasiswa mandiri ini.
Rektor UNP, diwakili oleh Wakil Rektor 1 bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Refnaldi, M. Litt dalam acara penyambutan dan pendampingan prasireg mahasiswa menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh mahasiswa dan mengucapkan terima kasih karena telah memilih UNP sebagai tempat belajar satu semester ke depan dalam bingkai pertukaran mahasiswa mandiri. Dr. Refnaldi, M. Litt yang diberi Amanah oleh Rektor UNP untuk masa jabatan periode kedua ini memaparkan bahwa UNP berkomitmen untuk memberikan layanan optimal kepada mahasiswa yang datang ke UNP baik mahasiswa dari berbagai PT di Indonesia dan juga Mancanegara. Sebagai PTNBH, UNP telah mencanangkan diri menjadi “World Class University” dengan berbagai program dan kegiatan internasionalisasi dan tentunya pembenahan internal secara masif agar terstandar internasional.
Kepala Sub. Direktorat Inovasi Pembelajaran dan MBKM, Direktorat Akademik UNP, Dr. Nofrion, M. Pd menjelaskan bahwa di awal perkuliahan Direktorat Akademik UNP memberikan pendampingan kepada mahasiswa untuk melakukan Prasireg dan pengambilan mata kuliah sesuai program studi masing-masing. Lebih lanjut dijelaskan bahwa program studi yang paling diminati di UNP oleh mahasiswa pertukaran mandiri adalah Manajemen sebanyak 18 orang. Disusul oleh Ilmu Administrasi Negara sebanyak 4 orang, Matematika sebanyak 4 orang, Pendidikan Ekonomi sebanyak 3 orang, Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi sebanyak 3 orang, Pendidikan Teknik Informasi sebanyak 2 orang dan Pendidikan Sosiologi sebanyak 1 orang.(ikha FT UNP)