(FT UNP), Padang. Upacara Wisuda Universitas Negeri Padang (UNP) dalam rangka Wisuda Ke-129 Periode Desember 2022, diselenggarakan secara Luring dan Daring dengan masih menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19, Minggu s.d Selasa 18 s.d 20 Desember 2022, adalah kegiatan wisuda keempat yang digelar UNP di tahun 2022. Senin 19 Desember 2022 UNP mewisuda 688 orang yang terdiri dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) 283, Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) 139, Fakultas Pariwisata dan Perhotelan (FPP) 124, dan Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) 142 orang, yang dilaksanakan di Gedung Auditorium UNP, Kampus Air Tawar Padang.
Wisuda hari kedua (Senin 19 Desember 2022) hadir untuk memberikan Orasi Ilmiah Ketua Konsil Kedokteran Indonesia dr. Putu Moda Arsana, Sp.PD-KEMD., FINASIM, berjudul “Tantangan Pendidikan di Era Revolusi Industri 4.0 dan Era Society 5.0”. Dalam orasi ilmiahnya dr. Putu Moda Arsana menyampaikan bahwa selama ribuan tahun kehidupan manusia didunia ini, telah terjadi perubahan yang terus menerus terkait dengan kehidupan manusia modern. Sampai sekarang peradaban manusia telah melalui 5 tahap perubahan yaitu society 1.0 sampai sekarang ini berada pada peradaban society 5.0.Pada wisuda ini, juga diselenggarakan penyerahan Beasiswa dari Bank Nagari untuk Mahasiswa UNP sebesar 500.000.000,- yang diserahkan langsung oleh Direktur Operasional Bank Nagari Syafrizal kepada Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D yang disaksikan oleh ketua MWA Prof. Dr. Z. Mawardi Effendi, M.Pd dan Ketua Senat Akademik Universitas Prof. Dr. Sufyarma M, M.Pd. , dan Wakil Rektor. (Ika/FT UNP).