Padang – Departemen Teknik Elektronika melalui Indobot Academy mengadakan Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi di bidang Data Scientist bagi 15 orang dosen di Departemen Teknik Elektronika. Acara Sertifikasi Kompetensi ini di buka secara resmi oleh Bapak Dr. Hendra Hidayat, S.Pd, M.Pd Kepala Departemen Elektronika pada tanggal 2 Juli 2024. Acara ini berlangsung dari tanggal 2 hingga 4 Juli 2024. Bapak Teguh Dayanto yang merupakan trainer dari Indobot Academy mendampingi dosen-dosen dalam pelatihan tersebut. Uji kompetensi dilaksanakan di akhir acara yaitu pada tanggal 4 Juli 2024 (Tis_FT UNP)